Bulu Tangkis

Tanpa Wakil Merah Putih, China Pastikan 2 Tiket ke Final

WWW.MASTERPREDIKSISKOR.COMIndonesia tidak mengirim wakil pada babak semifinal Indonesia Openn 2022. Jika dilihat dari hasil, hal ini merupakan penurunan karena pada Indonesia Open 2021, Indonesia merebut satu gelar. Indonesia tanpa wakil pada babak semifinal Indonesia Open 2022 seusai Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dikalahkan wakil China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi. Tren positif juara Swiss Open 2022 ini akhirnya terhenti. Berlaga di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022) malam, Fajar/Rian takluk di tangan pasangan Negeri Tirai Bambu dengan skor identik 18-21, 18-21. Selepas pertandingan, pasangan andalan tuan rumah itu mengaku sudah melakukan yang terbaik untuk meraih tiket babak empat besar turnamen BWF level super 1000 itu.

Namun, usaha yang dilakukan Fajar/Rian harus tertahan oleh pasangan rangking 75 dunia itu. “Saya meminta maaf belum bisa memberikan yang terbaik untuk masuk ke babak selanjutnya. Lawan bermain sangat baik dengan punya kekuatan luar biasa sepanjang laga,” kata Fajar. Fajar/Rian selain mengakui permainan runner-up Korea Masters 2022 itu sangat tangguh dan fokusnya terjaga sepanjang laga. Tidak heran peraih medali perak Asian Games 2018 terlihat kesulitan menahan setiap serangan yang dilancarkan Liu/Ou.